Kadis Peternakan Dan Perikanan Sarolangun Kampanye Gemarikan
Pemerintah Kabupaten Sarolangun melalui Dinas Peternakan dan Perikanan saat ini telah mengkampanyekan Gerakan Masyarakat Makan Ikan (Gemarikan).
Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Setiadi saat di konfirmasi media ini menyampaikan, Bahwa tujuan kampanye tersebut meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mengonsumsi ikan yang kaya protein hewani.
"Tujuan kampanye Gemarikan adalah meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya konsumsi ikan sebagai sumber protein hewani yang kaya gizi," kata Setiadi, Kamis siang 09 Oktober.
Selain enak di konsumsi, Daging ikan bisa menopang kecerdasan dalam tumbuh kembang anak dan juga bermanfaat dalam mengatasi Stunting.
"Untuk meningkatkan kesehatan dan kecerdasan generasi penerus, serta mengatasi stunting," ujarnya lagi.
Lebih lanjut, Melalui gerakan tersebut. Disnakan Sarolangun yakin semua itu bisa berimbas positif bagi pelaku usaha yang mengunakan daging ikan sebagai bahan olahan dalam mengembangkan usahanya.
"Selain itu, Ini juga bertujuan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi sektor perikanan dan memperkenalkan aneka olahan ikan yang menarik bagi masyarakat," pungkasnya.











Post a Comment